Pemilihan Umum yang akan diadakan pada hari Rabu, 17 April 2019 akan sangat istimewa dimana rakyat Indonesia akan memilih Presiden dan Wakil Presiden mereka, serta anggota DPR-RI, anggota DPRD Provinsi, anggota DPRD Kabupaten / Kota, dan anggota DPD .
Gunakan hak Anda untuk memilih pada 17 April 2019! TMD bekerja sama dengan KPU dan Pemerintah Daerah telah mengatur lokasi pemungutan suara (TPS) di 3 area, sebagai berikut:
• Lippo Village Central (Kelurahan Bencongan Indah dan Kelapa Dua): TPS 28 - 37 dan 72 di parkiran Maxx Box Lippo Village
• Lippo Village West (Keluarahan Binong): TPS 141 - 160 di parkiran Permata Sports Club
• Lippo Village Utara (Kelurahan Panunggangan Barat): TPS 44 - 50 di Taman Holandia
Mereka yang sudah terdaftar dalam daftar pemilih tetap dan daftar pemilih tambahan dapat memilih dari pkl 7 pagi sampai pkl 12 siang, sementara yang tidak terdaftar dalam daftar pemilih tetap dan sudah melaporkan hak pilihnya ke Kelurahan setempat dikategorikan sebagai pemilih khusus dapat memilih mulai pkl 12 siang sampai pkl 1 siang dengan membawa e-KTP. TMD menyarankan penghuni untuk datang lebih awal di pagi hari agar terhindar dari antrian panjang. Undangan untuk memilih akan dikirimkan H-2.
Gunakan hak Anda untuk memilih. Memilih pemimpin Negara merupakan hak dasar warga negara untuk memilih pemimpin negara mereka. Suara Anda penting.
Kami akan terus memberi Anda informasi terbaru tentang Pemilihan Umum melalui Whatsapp dan email blast, serta Instagram @lippovillage dan situs web: www.lippovillage.com. Tetaplah terhubung dengan kami.