Pengamanan di Lippo Village didukung oleh patroli keamanan 24 jam, pengawasan CCTV di jalan umum, persimpangan, perbatasan dan cluster pemukiman, serta pemasangan pagar pembatas di sekitar cluster.
Selain langkah-langkah tersebut, TMD juga meminta setiap orang untuk mengambil tanggung jawab pribadi atas keamanan dan keselamatannya dengan cara melindungi aset mereka sendiri.
Tanggung jawab pribadi untuk keselamatan adalah tentang bagaimana kita bekerja bersama dan menjaga orang di sekitar kita. Hal ini akan menciptakan komunitas yang harmonis dan teratur, yang kita semua dambakan.
Berikut adalah langkah praktis sederhana untuk melindungi aset pribadi kita:
• Parkir kendaraan Anda di dalam carport atau di dalam area properti Anda. Jaga agar tetap terkunci setiap saat, singkirkan barang berharga dari pandangan dan nyalakan alarm. Jangan parkir di pinggir jalan untuk mencegah pencurian dan kerusakan dari kendaraan yang lewat atau mengganggu akses jalan tetangga Anda.
• Taruh barang berharga Anda di lemari terkunci atau kotak pengaman. Singkirkan perangkat seluler Anda seperti ponsel, laptop, dan uang dari pandangan orang lain dan bertanggung jawablah di mana Anda meletakkannya bahkan di rumah Anda sendiri.
• Saat Anda pergi keluar, jangan memakai terlalu banyak perhiasan untuk mencegah menarik niat kriminal.
Hubungi petugas keamanan terdekat di cluster Anda atau hubungi petugas darurat kami kapan saja di 0800 1900 911 jika Anda mendengar atau melihat sesuatu yang mencurigakan di daerah Anda. Beri tahu anggota keluarga dan staf rumah Anda untuk selalu berhati-hati dan waspada.
Kejahatan terjadi karena suatu kesempatan. Jangan biarkan terjadi!