Penyelenggaraan Acara di Area Komersial

by / Thursday, 08 January 2026 /
Post Image Bagi pemilik usaha di Lippo Village, menyelenggarakan acara di area komersial merupakan bagian penting dalam mendukung aktivitas dan promosi bisnis. Agar acara dapat berjalan aman, tertib, dan tetap nyaman bagi lingkungan sekitar, diperlukan koordinasi yang baik dengan TMD.

Seperti halnya di area hunian, pemilik atau pengelola unit usaha diharapkan menginformasikan serta berkoordinasi dengan TMD terkait rencana acara yang akan diselenggarakan. Proses pengajuan izin mengikuti mekanisme yang sama dengan pengajuan acara di area hunian dan dapat dilakukan melalui tautan berikut: https://bit.ly/TMDLV-IjinAcara

Hal-Hal Penting yang Perlu Diperhatikan

Selain menginformasikan waktu dan lokasi acara, berikut beberapa hal yang perlu menjadi perhatian bersama:

1. Jumlah tamu dan pengaturan parkir
Mohon sertakan perkiraan jumlah tamu atau pengunjung. Apabila jumlah kendaraan diperkirakan melebihi kapasitas parkir yang tersedia, TMD akan merekomendasikan penggunaan area parkir umum terdekat. Parkir di bahu jalan tidak diperkenankan demi menjaga kelancaran lalu lintas.

2. Keamanan dan kelancaran lalu lintas
Untuk lokasi acara yang berada di area dengan kepadatan lalu lintas tinggi, penambahan petugas keamanan mungkin diperlukan guna menjaga keamanan dan kelancaran arus kendaraan maupun pejalan kaki.

3. Material promosi acara
Material promosi seperti spanduk atau T-banner hanya dapat dipasang di media promosi TMD sesuai ketentuan yang berlaku. Pemasangan menggunakan bambu, diikat ke pagar, atau pada fasilitas umum lainnya tidak diperkenankan, demi menjaga estetika dan kualitas kawasan bisnis.

4. Pendirian tenda
Tenda hanya dapat didirikan di area yang diperbolehkan. Apabila tenda perlu ditempatkan di area parkir ruko, mohon berkoordinasi terlebih dahulu dengan unit usaha di sekitar agar tidak mengganggu aktivitas mereka. Pastikan tenda tidak menutup akses keluar-masuk unit bisnis lain.

5. Penempatan bunga papan
Bunga papan hanya boleh ditempatkan menempel pada properti bangunan ruko atau di lokasi yang telah diizinkan. Pastikan penempatannya tidak menghalangi akses pemilik ruko lain.

Dengan perencanaan dan koordinasi yang baik, acara Anda dapat berjalan lancar tanpa menimbulkan gangguan atau ketidaknyamanan, baik bagi penghuni maupun pelaku usaha di sekitarnya.


TOP