
Customer Engagement & Reputation Management
Departemen ini menjaga hubungan baik dengan penghuni, shareholder dan tenant di Lippo Village. Membawahi Layanan Pelanggan, Hubungan Penghuni, Pengembangan Komunitas dan Acara.
Departemen Building Control
Tanggung jawab utama departemen ini adalah membangun sistem implementasi panduan. Memastikan bahwa aturan pembangunan ditaati, memberikan informasi mengenai dampak degradasi lingkungan dan konsekuensinya, hingga penurunan nilai properti yang tak terelakkan.
Hidup di dalam sebuah komunitas membutuhkan tenggang rasa terhadap kebutuhan tetangga akan lingkungan, bukan hanya kebutuhan diri sendiri. Pedoman Membangun TMD akan diberlakukan. Pelanggar telah, atau akan diberi tahu dan diminta untuk mematuhi peraturan kota dimana mereka memilih untuk tinggal. Melalui penerapan aturan-aturan ini, setiap investor di kota akan menikmati lingkungan yang dihasilkan dan juga melihat perkembangan menarik dalam nilai investasi properti mereka.
Staf BCD dengan senang hati akan membantu mereview segala rencana pembangunan property Anda dan memberikan saran profesional sesuai dengan pedoman membangun yang berlaku di Lippo Village.
Hidup di dalam sebuah komunitas membutuhkan tenggang rasa terhadap kebutuhan tetangga akan lingkungan, bukan hanya kebutuhan diri sendiri. Pedoman Membangun TMD akan diberlakukan. Pelanggar telah, atau akan diberi tahu dan diminta untuk mematuhi peraturan kota dimana mereka memilih untuk tinggal. Melalui penerapan aturan-aturan ini, setiap investor di kota akan menikmati lingkungan yang dihasilkan dan juga melihat perkembangan menarik dalam nilai investasi properti mereka.
Staf BCD dengan senang hati akan membantu mereview segala rencana pembangunan property Anda dan memberikan saran profesional sesuai dengan pedoman membangun yang berlaku di Lippo Village.
Departemen Community Development
Departemen ini membawahi Customer Responsibility Management (CRM) yang terdiri dari Customer Service Helpdesk, Call Center dan Emergency Call 911.
Customer Service Helpdesk
Berlokasi di Kantor TMD, Lippo Cyber Park, Lippo Village Utara, Customer Service Helpdesk melayani penghuni dan customer dengan memberikan informasi, menerima keluhan, menerima pengajuan ijin acara, pengajuan ijin membangun atau renovasi, dan hal-hal lain sehubungan dengan administrasi.
Petugas Customer Service siap bertugas pada hari Senin s/d Jumát, mulai pkl 08.00 s/d 17.00 WIB, Sabtu mulai pkl 08.00 s/d 15.00 WIB dan Minggu/ hari libur nasional mulai pkl 09.00 sd 13.00 WIB.
Event & Publikasi
Departemen ini menangani publikasi, kegiatan atau acara penghuni, berkoordinasi untuk semua pemasangan iklan, spanduk, umbul-umbul di Lippo Village dan menerbitkan info publikasi resmi seperti Majalah Lippo Village atau ENewsletter, penerbitan brosur informasi, dll. Menginformasikan penghuni melalui flier, SMS blast, email blast mengenai segala kegiatan di Lippo Village.
Resident Relations
Departemen ini melakukan serah terima rumah baru ke penghuni, mengumpulkan dan memperbarui data di TMD, termasuk melakukan sensus. Ini sangat membantu TMD dalam proyeksi manajemen dan mengetahui tanggapan penghuni mengenai layanan TMD, Pemerintah maupun hal lainnya.
Call Center
Jika penghuni memiliki pertanyaan, keluhan atau memerlukan informasi tentang lingkungan, jadwal pengangkutan sampah, parkir, pasokan air, penerangan jalan (PJU) atau layanan TMD lainnya, silakan menghubungi Call Center TMD di (021) 55 777 557.
Petugas profesional melayani warga setiap hari, termasuk Sabtu, Minggu dan hari libur, dari pkl 08.00 sd 17.30 WIB. Keberadaan Call Center sangatlah praktis dan efisien karena penghuni tidak perlu datang dan mengantri di Meja Layanan Pelanggan untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan.
Petugas profesional melayani warga setiap hari, termasuk Sabtu, Minggu dan hari libur, dari pkl 08.00 sd 17.30 WIB. Keberadaan Call Center sangatlah praktis dan efisien karena penghuni tidak perlu datang dan mengantri di Meja Layanan Pelanggan untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan.
Panggilan Darurat 911
Untuk kenyamanan dan keamanan warga Lippo Village, Town Management (TMD) menyediakan fasilitas "Panggilan Darurat 911".
Dalam kondisi yang memerlukan bantuan darurat, seperti kebakaran dan bahaya lingkungan, korsleting listrik, kebocoran gas atau kejahatan, penghuni dapat menghubungi Emergency Call 911 di 0800 1900 911 segera.
Petugas Panggilan Darurat 911 selalu siap melayani Anda 24 jam sehari.
Dalam kondisi yang memerlukan bantuan darurat, seperti kebakaran dan bahaya lingkungan, korsleting listrik, kebocoran gas atau kejahatan, penghuni dapat menghubungi Emergency Call 911 di 0800 1900 911 segera.
Petugas Panggilan Darurat 911 selalu siap melayani Anda 24 jam sehari.