Berbagi Jalan. Patuhi Aturan Yang Berlaku.

by / Wednesday, 01 March 2023 /
Post Image Siapa yang tidak suka bersepeda di jalan mulus dengan pepohonan rindang di kanan kiri jalan? Bersepeda di Boulevard Palem Raya, salah satu jalan favorit para pesepeda di Lippo Village. Jalanan yang mulus dan kanopi pohon-pohon rindang yang berjejer sehingga memberikan keteduhan dan kesegaran yang kita dambakan saat berolahraga di luar ruangan.

Namun, berbagi jalan dengan mobil bisa berbahaya. Perlu diingat untuk melindungi diri sendiri dengan menjaga jarak aman dengan pengendara lain. Meskipun Anda tidak dapat mengontrol tindakan pengemudi lain, Anda dapat mengontrol cara Anda berkendara dan berperilaku di jalan.

Penting untuk memahami tentang kondisi jalan tempat Anda berkendara. Berbeda dengan kawasan pemukiman lainnya, 85% jalan akses di Lippo Village merupakan jalan perumahan yang berhadapan langsung dengan rumah warga. Oleh karena itu, demi keselamatan dan kenyamanan semua pihak, TMD telah menetapkan peraturan tata tertib di jalan ini. Harap diperhatikan saat bersepeda. Informasikan kepada teman dan anggota klub bersepeda yang datang dari area lain tentang peraturan bersepeda Lippo Village:



• Pengendara sepeda dan pengemudi memiliki hak yang sama, aturan yang sama, dan tanggung jawab yang sama dalam hal berbagi jalan. Pastikan Anda bersepeda di jalur yang benar yaitu di sisi paling kiri Jalan, bukan di jalur tengah ataupun di sisi kanan jalan.

• Pengendara sepeda harus mematuhi semua rambu dan perangkat pengatur lalu lintas dan tidak bersepeda melawan arus.



• Jalanan bukan arena balap. Pertahankan kecepatan sepeda maksimal 25 Kpj. Jangan mengebut.



• Jaga jarak dengan pesepeda lain, pastikan rombongan sepeda Anda terdiri dari maksimal 6 orang.

Ikuti aturan sederhana ini dan nikmati perjalanan Anda di Lippo Village!


Image by Paul Brennan from Pixabay
TOP