Membayar Tagihan Anda

by / Wednesday, 01 February 2023 /
Post Image Iuran Pengelolaan dan Keamanan Lingkungan (IPKL) bukanlah hal baru bagi warga yang telah tinggal lama, namun bagi warga yang baru saja pindah ke Lippo Village atau baru saja membeli rumah baru atau sekunder mungkin kewajiban IPKL belum dipahami dengan jelas.

IPKL yang dibebankan kepada pemilik rumah di Lippo Village merupakan bentuk partisipasi aktif seluruh warga dalam menjaga dan melestarikan kualitas lingkungan hidup bagi seluruh warga serta lingkungan kawasan. TMD dapat terus memberikan layanan yang ditawarkannya kepada warga melalui pembayaran IPKL tepat waktu.

Iuran IPKL dialokasikan terhadap biaya layanan untuk menjalankan operasional harian dari cluster perumahan dan untuk pemeliharaan kawasan. Kontribusi Anda terhadap biaya ini disebut sebagai IPKL.

IPKL bulanan dan tagihan air Anda akan dikirimkan pada tanggal 15 setiap bulannya dengan jadwal pembayaran paling lambat pada akhir bulan. Harap bayar tagihan Anda tepat waktu untuk menghindari denda 2%.

Siapa yang harus membayar tagihan IPKL?
1. Semua pemilik dan penghuni properti.
2. Semua pemilik properti non-penghuni yang tidak menetap atau kavlingnya dalam keadaan kosong untuk ditempati atau dikembangkan di masa depan.

Bagaimana cara membayar IPKL dan Tagihan Air?

Cukup pilih salah satu metode pembayaran termudah dan teryaman bagi Anda di bawah ini:



Kami akan terus mengupdate Anda mengenai metode terbaru karena TMD terus berinovasi dan berusaha menemukan cara agar Anda dapat membayar dengan nyaman.


Image by Jan Vašek from Pixabay
TOP